Sambangi Kanim Cilacap, PLT Kakanwil : Hati Hati dalam bertugas

    Sambangi Kanim Cilacap, PLT Kakanwil : Hati Hati dalam bertugas

    CILACAP - Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Cilacap menjadi destinasi selanjutnya Kunjungan Kerja Plt. Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jateng Hantor Situmorang pada hari ini, Sabtu (22/07).

    Didampingi  Kepala Kanim Cilacap Yoga Ananto Putri, Plt. Kakanwil menyisir seluruh sudut ruang pelayanan publik.

    Meski hari ini tidak ada layanan, Pria yang juga menjabat sebagai Kepala Biro Humas, Hukum, dan Kerja Sama di Sekretariat Jenderal Kemenkumham itu memberikan pengarahan singkat pada jajaran Kantor Imigrasi Cilacap.

    Ia memberikan pesan untuk terus menggelorakan berita-berita positif sekaligus memberikan ruang pengaduan seluas-luasnya bagi masyarakat.

    "Masyarakat sekarang semakin kritis, maka teman-teman humas harus kreatif memberikan informasi dan melayani pengaduan, " pesan Hantor.

    Sembari mengelilingi ruangan, Hantor juga mewanti-wanti jajaran Kanim Cilacap untuk berhati-hati dalam bertugas.

    "Hati hati dalam bertugas, apabila ada permasalahan segera diselesaikan jangan menunggu apinya semakin besar nanti susah dipadamkan, " ujarnya.

    "Harus terbuka juga setiap seksi agar permasalahan dapat diselesaikan bersama sama, " sambungnya.

    Secara keseluruhan Hantor terkesan dengan kondisi di Kanim Cilacap. Ia berharap hal hal baik seperti kebersihan dan layanan prima tetap dipertahankan.

    "Kantornya luas sekali ya, bersih juga, " katanya terkesan.

    "Tingkatkan terus agar masyarakat nyaman untuk datang kesini, " lanjutnya.

    Hadir mendampingi Kakanwil, Kepala Bagian Program dan Humas Toni Sugiarto.

    Agus Agnan

    Agus Agnan

    Artikel Sebelumnya

    Petugas Imigrasi Penangkap Sindikat Perdagangan...

    Artikel Berikutnya

    Peringati Hari Kesaktian Pancasila, Lapas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Komandan SSK TMMD Reguler Ke-122 Kodim 1805/Raja Ampat Menunjukkan Taringnya
    Penguatan Keamanan dan Ketertiban di Lapas / LPKA / Rutan Melalui Rapat Virtual dengan Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah
    Lapas Khusus Kelas IIA Karanganyar Bahas Agenda Strategis dalam Kegiatan Coffee Morning
    Atasi Krisis Air, Lapas Besi segera tambah Satu Sumur Bor
    Serah Terima Peralatan Pengamanan dari ICITAP kepada Lapas Khusus Kelas IIA Karanganyar sebagai Langkah Peningkatan Keamanan
    Kalapas Karanganyar Berpartisipasi dalam Seremony IOX Ultimate Challenge Alcatraz of Java Nusakambangan-Jogja 2024
    SINERGI!!! Lapas Karanganyar Bersama Polda Kalbar dan Kejati Kalbar Bersinergi dalam upaya proses hukum Bandar Narkoba Resiko Tinggi jaringan internasional
    Perwakilan Lapas Karanganyar Berkesempatan Mewakili Jawa Tengah dalam Rakor Humas Pemasyarakatan Se-Indonesia
    Kakanwil kemenkumham Jateng,Tejo Harwanto Apresiasi LP Pasir Putih Latih Taruna Poltekip Kesiapsiagaan Tim Tanggap Darurat
    Optimalisasi Lahan Kosong oleh Tim Giatja Lapas Karanganyar Sebagai Bagian dari Upaya Mewujudkan Ketahanan Pangan Nasional
    Jalan Santai dan Bersih-bersih Pantai Jumat Sehat ala Lapas Cilacap
    Tingkatkan Kompetensi Humas, Bapas Nusakambangan Ikuti Kegiatan Penguatan Konvergensi Media Era Digitalisasi Kehumasan
    Perbincangan Hangat dan Inspiratif: Coffee Morning Jajaran Pejabat Struktural Lapas Karanganyar di Awal Tahun
    Buka Rakor Timpora Provinsi Jateng, Kakanwil Tejo Harwanto Ajak Tegakkan Hukum Keimigrasian
    Koordinasi dan Sinergitas, Kakanim Cilacap Kunjungi Pengadilan Negeri Cilacap
    Peringatan Puncak HBP ke 59 dilaksanakan meriah

    Ikuti Kami