Perkuat Sinergitas, Kemenkumham Jateng Ikuti Lomba Menembak HUT Bhayangkara Ke-77

    Perkuat Sinergitas, Kemenkumham Jateng Ikuti Lomba Menembak HUT Bhayangkara Ke-77

    SEMARANG - Terus berupaya untuk memperkuat sinergitas antar instansi, Plt. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah, Hantor Situmorang berpartisipasi pada kegiatan Lomba Menembak dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-77 Tahun 2023, pada Minggu (18/06) di Lapangan Tembak Pratisara Wirya Akpol.

    Kegiatan yang diadakan oleh Kepolisian Daerah Provinsi Jawa Tengah ini diikuti oleh 484 peserta terdiri dari TNI, POLRI, Forkopimda, serta Jurnalis. Kapolda Jawa Tengah, Irjen. Pol. Drs. Ahmad Luthfi, S.St.Mk., SH. berkesempatan untuk membuka Lomba Menembak secara langsung. 

    Ia menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan satu rangkaian Hari Bhayangkara ke-77 Tahun 2023. 

    “Hari ini kegiatan kita adalah lomba menembak. Dalam menembak, itu diperlukan suatu presisi, reaksi, quick respon dan ketenangan, ” Ujar Ahmad Lutfi.

    “Maksud dan Tujuannya adalah dalam rangka Cooling system,  mendinginkan keadaan, dimana kita akan menghadapi polarisasi pemilu akan terjadi diwilayah Jawa Tengah dan lomba menembak ini digelar untuk merekatkan dan memperkuat  kegiatan pemilu damai untuk Indonesia Maju, ” sambungnya.

    Ditemui oleh tim humas, Plt. Kakanwil Kemenkumham Jateng, Hantor Situmorang mengatakan bahwa keikut sertaan Kemenkumham Jateng pada Lomba menembak ini menunjukan adanya sinergitas yang selama ini telah terbina dengan baik. 

    “Mudah – mudahan kegiatan yang kita laksanakan ini membawa manfaat untuk kita semua, dan giat sepeti ini bisa terus dilaksanakan pada momen – momen  selanjutnya, ” ujar Hantor.

    Selama lomba berlangsung para peserta nampak sangat antusias dan penuh semangat. Dimana pada kesempatan tersebut, Tim yang meraih juara satu adalah  dari Danyon 406 Raider, Danyon 400 dan Kapolres Boyolali.

    Agus Agnan

    Agus Agnan

    Artikel Sebelumnya

    Kemenkumham Belum Buka Penerimaan CPNS 2023

    Artikel Berikutnya

    Peringati Hari Kesaktian Pancasila, Lapas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Upacara 17-an, Dandim 1712/Sarmi Minta Prajurit Dukung Program Pemerintah
    Panen Tiap Pekan, Lapas Cilacap Hasilkan Satu Kwintal Kangkung dalam Sebulan
    Gali Kedamaian Batin Warga Binaan Budha Lapas Besi Ikuti Kegiatan Kerohanian
    Hendri Kampai: Belajar dari Korea Selatan, Tidak Ada yang Kebal Hukum, Termasuk Presiden atau Mantan Presiden

    Ikuti Kami